Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Marley & Me




Akhirnya film yang di tunggu-tunggu khususnya bagi penggemar trah Labrador Retriever akan hadir di Indonesia pada akhir bulan Februari ini. Film Marley & Me yang diangkat dari kisah nyata kehidupan John Grogan yang mengisahkan pasang surutnya kehidupan perkawinan pasangan muda bersama seekor anjingnya Marley. Film ini ditayangkan pertama kali di liburan Natal Amerika tanggal 25 Desember 2008 dan dibintangi oleh Owen Wilson dan Jennifer Aniston langsung menduduki peringkat teratas box office film musim liburan Natal tahun 2008 kemarin. Tidak tangung-tangung film yang di distribusi oleh 20th Century Fox berhasil mengungguli film-film lainnya yang di bintangi oleh bintang top Hollywood lainnya seperti Bratt Pit lewat The Curious Case of Benjamin Button, Adam Sandler lewat Bedtime Story, Tom Cruise lewat ValkyrieYes Man, serta bintang top lainnya dalam film Seven Pounds, The Tale of Despereaux, The Day the Earth Stood Still, The Spirit dan Doubt.



Marley & Me mengisahkan sepasang pengantin baru John dan Jenny Grogan (OWEN WILSON DAN JENNIFER ANISTON) yang baru pindah ke West Palm Beach, Florida, mendapatkan pekerjaan sebagai wartawan di Koran local dan membeli rumah pertama mereka, serta memulai kehidupan mereka sebagai pasangan baru, karir baru dan kemungkinan perubahan kehidupan untuk memiliki anak untuk membentuk sebuah keluarga baru.
Dengan keraguan persiapan mereka untuk memiliki anak, John menyatakan kekuatirannya kepada seorang teman wartawannya dan yang menghasilkan sebuah solusi : John harus memberi istrinya Jenny sebuah anak anjing. Sehingga datanglah Marley.

Grogans mengambil anak anjing yang mungil & lucu, seekor Labrador berwarna kuning, yang mana dalam waktu singkat tumbuh menjadi seekor anjing yang besar dengan tenaga yang tidak terkendali yang menjadikan rumah Grogan berada dalam daerah bencana. Marley yang sangat nakal gagal dalam sekolah ketaatan, merusak sofa, menggulingkan tong sampah, mencuri makanan, merusak bantal dan bunga, meminum air toilet, dan mengejar karyawan UPS. Bahkan sebuah kalung yang mahal pemberian John kepada Jenny tidak luput dari kenakalan Marley.
Di tengah segala permasalahan yang terjadi di sepanjang tahun, Marley ikut merasakan keluarga Grogans melewati pasang surutnya sebuah kehidupan berkeluarga, seperti pindah pekerjaan dan tempat tinggal, serta banyak permasalahan lain didalam berkeluarga , John dan Jenny mencoba menerima Marley sebagai -"anjing terburuk didunia" - terkadang dapat memberi sisi kebaikan untuk mereka.



Film yang diambil dari sebuah kisah nyata John Grogan yang di tulis dalam buku berjudul Marley & Me. Walau di ambil dari sebuah nama anjing tetapi "film ini bukanlah bercerita tentang anjing, " menurut Grogan. "Ketika saya menulis buku ini saya tidak berpikir membuat buku kisah tentang anjing dan sampai saat inipun tidak, saya melihat cerita pertumbuhan sebuah keluarga yang didampingi seekor anjing".Bahkan menurut Jennifer Aniston "Marley & Me adalah tentang sebuah pernikahan, dan kesimbangan antara keluarga dan karir.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar