Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Laut Kaspia


Laut Kaspia

Laut Kaspia atau Laut Mazandaran merupakan sebuah laut yang terkurung daratan antara Asia dan Eropa (Rusia Eropa). Dia merupakan kumpulan air terbesar di daratan, dengan luas permukaan 371.000 km², dan oleh karena itu memiliki karakteristik yang dimiliki oleh laut dan danau. Dia sering digolongkan sebagai danau terbesar dunia, meskipun ia tidak mengandung air tawar.
Geografi

Laut Kaspia dibatasi oleh Russia (Dagestan, Kalmykia, Oblast Astrakhan), Azerbaijan, Iran (provinsi Guilan, Mazandaran dan Golestan), Turkmenistan, dan Kazakhstan, dengan "steppe" Asia Tengah di utara dan timur. Pada sisi timur Turkmen terdapat sebuah "embayment" besar, Kara Bogaz Gol.

Laut ini dihubungkan dengan Laut Azov melalui Terusan Manych.

Kota dekat Laut Kaspia

Kota besar dekat Laut Kaspia:

* Astrakhan, Rusia
* Baku, Azerbaijan
* Astara, Iran
* Derbent, Rusia
* Anzali, Iran
* Turkmenbashi, Turkmenistan (dulunya Krasnovodsk)
* Chalous, provinsi Mazandaran, Iran
* Atyrau, Kazakhstan (dulunya Guriev)
* Aktau, Kazakhstan (dulunya Shevchenko)
Sejarah

Dalam sejarah dia disebut Samudra Hyrcania. Nama tua lainnya untuk Laut Kaspia termasuk Laut Mazandaran, Laut Khazar dan Laut Khvalissian.

Kota bersejarah dekat Laut Kaspia:

* Hyrcania, Iran
* Tamisheh, Iran
* Atil, Khazaria
* Khazaran
Fauna

Dalam Laut Kaspia terdapat banyak sturgeon, yang melahirkan telur yang diproses menjadi kaviar. Namun, pengambilan ikan berlebihan telah mengancam populasi sturgeon ke titik yang membuat para advokat Lingkungan melarang pengambilan sturgeon seluruhnya sampai populasi mereka kembali.
Minyak

Daerah ini kaya akan energi. Dan juga ladang minyak yang belakangan ini ditemukan, bukti persediaan gas alam, meskipun eksplorasi masih dibutuhkan untuk menjelaskan potensi penuhnya.

Masalah utama adalah menggambarkan batasan antara lima negara yang mengelilingi laut ini. Russia, Azerbaijan dan Kazahkstan menandatangani perjanjian pada 2003 untuk membagi 64% utara laut tersebut sebagai milik mereka, meskipun dua negara lain, Iran dan Turkmenistan, tidak setuju. Ini nampaknya akan menyebabkan ketiga negara yang setuju tersebut melanjutkan pengembangan minyak, Pengembangan Iran dan Turkmenistan nampaknya masih belum bisa berjalan.

Sekarang ini, Azerbaijan dan Kazahkstan telah mendapatkan peningkatan produksi minyak terbesar - peningkatan sebesar 70% sejak 1992. Meskipun begitu, wilayah ini masih mendapatkan hasil yang kurang dari pengeluaran potensialnya, dengan produksi regional total 1,6 juta barrel (250.000 m³) per hari - kira-kira sama dengan produksi Brazil. Ini diharapkan akan berlipat tiga pada 2010.
Transportasi

Beberapa jasa kapal feri beroperasi di Laut Kaspia, termasuk:

* jalur antara Turkmenbashi dan Baku
* jalur antara Baku dan Aktau

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Racun Ubur-ubur


UBUR UBUR
Sea Wasp merupakan ubur ubur yang berbahaya. Jika tersentuh dengannya akan mengakibatkan sengatan yang berbisa. Rasa sakit akan segera terasa, bahkan bisa membuat penyelam panik. Kadang kala luka bekas sengatan ubur ubur akan meninggalkan cacat ( berbekas ).

Pengobatan :
Tuangkan spiritus atau cairan yang mengandung alcohol – bisa juga minuman keras, after shave dsb ) atau diberi vinegar – cuka – ditempat sengatan untuk menghilangkan nematokis yang beracun. Larutan ammonia atau soda kue dapat juga menolong.
Cungkil atau kerok satu arah daerah gigitan dengan pisau tumpul untuk membuang sungut atau tentakel ( duri ) dan keringkan dengan garam, gula, debu, pasir dan sebagainya.
Ligatur yang lebar atau balutan bisa dipasang untuk melokalisir luka ini.
Untuk menghilangkan rasa sakit bisa diberikan obat penghilang rasa sakit dan dioleskan salep anestetik. Setelah rasa sakitnya hilang, bisa dioleskan salep antibiotik untuk mengurangi reaksi radang.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

racun ular laut


ULAR LAUT
Serangan dari ular laut sesungguhnya jarang terjadi. Sesuai sifat hewan itu, pada umumnya tidak akan menyerang kalau mereka tidak merasa terganggu atau terprovokasi. Namun jika digigit oleh ular laut, akan mengalami gejala berupa kekakuan anggota tubuh, rasa sakit dan kontraksi otot yang disertai kelemahan.
Kelumpuhan otot bisa menjalar ke badan dan mengakibatkan kesukaran bernafas, akibatnya korban sering panik dan bertindak kurang wajar.

Pengobatan :
Memasang ligatur lebar atau balutan diantara tubuh dengan luka gigitan, dan keluarkan bisa dari luka dengan mencuci luka dengan cairan. Penyayatan luka agar terjadi pendarahan juga dianjurkan. Korban diminta untuk tenang dan diistirahatkan, mungkin juga diperlukan nafas mulut ke mulut dan pengurutan jantung.
Anti bisa hanya bisa diberikan sesuai petunjuk dokter.

Pencegahan
Memakai pakaian selam, karena ular laut taringnya pendek dan tidak bisa menembus pakaian selam.
Tidak panik jika bertemu ular laut. Jika ular tersebut sudah melilit di kaki. Bersikap tenang dan diam sambil membiarkan ular itu lewat saja.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0

Bidadari Laut



Bidadari Laut atau Sea Angel

bidadari laut atau malaikat laut (sea angel) adalah nama julukan untuk hewan transparan yg belum banyak diketahui ini. Hewan ini bisa dikenali dengan melihat tubuhnya yg panjang & memiliki sepasang sirip seperti sayap (karena itulah mereka dijuluki "bidadari laut"). Mereka hidup di perairan-perairan dingin seperti di daerah kutub pada kedalaman hanya puluhan meter & bisa tumbuh hingga ukuran 5 cm. Mereka juga diketahui masih berkerabat dengan hewan laut transparan lainnya, kupu-kupu laut (sea butterfly) & kedua jenis itu sering dianggap sebagai jenis yg sama (gw sendiri masih bingung, apa bedanya kupu-kupu laut ama bidadari laut...)

Masih belum banyak yg diketahui soal hewan ini. Hal yg sudah diketahui para ilmuwan di antaranya adalah hewan ini karnivora alias memakan daging. Makanannya bervariasi, namun umumnya mereka hidup dengan memakan zooplankton, baik secara aktif maupun pasif. Jenis lainnya hidup dengan memakan "saudara" mereka sendiri, kupu-kupu laut. Untuk bertahan, mereka mengeluarkan semacam zat kimia khusus yg hingga kini masih dipelajari para ahli. Bidadari laut - layaknya invertebrata laut dingin lainnya - sangatlah rapuh; tubuh mereka akan hancur & terurai pada suhu di atas 10 derajat Celcius (walaupun ada jenis bidadari laut yg hidup di perairan lebih hangat namun populasinya jauh lebih jarang)

Hal yg agak mengejutkan soal hewan ini adalah, mereka digolongkan para ahli masih satu kerabat dengan siput (Gastropoda) walaupun penampilan mereka kelihatannya sama sekali berbeda. Dasar penggolongan mereka adalah mereka memiliki mulut dipenuhi gigi radula & sepasang tentakel kecil di kepalanya seperti yg dimiliki siput. Dan seperti siput, mereka juga hermafrodit & bedanya dengan siput, mereka bisa melakukan pembuahan sendiri. Telur-telur yg sudah dibuahi kemudian dilapisi semacam gelatin sebagai pelindung sekaligus untuk menjaganya agar tetap mengapung. Kasarnya, mereka adalah jenis lain dari siput laut tak bercangkang

Para ahli belum tahu persis peran utama mereka dalam rantai makanan, namun mereka yakin hewan ini selain hidup sebagai filter feeder juga menjadi mangsa bagi hewan-hewan kutub lain seperti anjing laut & penguin. Ancaman terbesar justru (lagi-lagi) dari manusia, terutama oleh perusakan lingkungan. Tingkat keasaman laut yg semakin bertambah - terutama dari kapal-kapal penangkap ikan - mengancam populasi hewan ini. Plus, karena mereka sangat rapuh, suhu laut yg makin hangat akibat pemanasan global dikhawatirkan bisa memusnahkan keberadaan mereka di bumi. Berharap saja salah satu "harta karun" laut paling unik ini bisa tetap eksis

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Read User's Comments0