Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Menguak Misteri Laut Dalam


Laut terdalam dunia ternyata rumah bagi mahkluk-mahkluk luar biasa yang penuh misteri. Ribuan spesies penghuni laut dalam yang tak mengenal siraman matahari itu kini mulai dieksplorasi.Misi mengintip misteri kehidupan laut dalam ini menggunakan kamera, sonar dan teknologi lainnya. Hasilnya para peneliti berhasil mencatat belasan ribu spesies yang menghuni perairan tergelap dunia. Kedalam laut yang hitam itu ternyata dihuni oleh mahkluk-mahkluk aneh, mulai dari jenis kepiting,udang sampai cacing. Sebagian mahkluk air itu mendiami kawasan dunia bawah di kedalaman 5 km lebih.


Sebagian mahkluk perairan dalam ini beradaptasi dengan pola makan yang mengharap jatuhan serpihan dari hewan-hewan perairan di atasnya. Sementara yang lain hidup dengan sulfur dan methane, bakteri yang memecah minyak, belulang bangkai paus yang tenggelam… atau makanan lain yang cukup aneh bagi kita.Ilmuwan telah menginventaris sekitar 17.650 spesies di bawah kedalam 200 meter sampai batas kegelapan dan akhir penetrasi sinar matahari. Jumlah itu termasuk sekitar 5.722 spesies yang tercatat hidup di bawah kegelapan total 1 km semakin dalam.

Menurut Robert Carney, peneliti asal Louisiana State University, yang menjadi wakil pemimpin proyek Continental Margin Ecosystem on a
Worldwide Scale, kepada LiveScience yang dilansir dari Yahoo!News, menyebutkan bahwa ternyata keragaman kehidupan laut dalam yang gelap ini sangat mengejutkan ilmuwan, di luar dugaan semula yang memperkirakan spesiesnya pastilah sangat sedikit.

Dalam penjelajahan mereka, proyek jangka panjang Sensus Kehidupan Laut yang melibatkan ribuan peneliti dari seluruh dunia ini menemukan koleksi keragaman hayati yang luar biasa di laut dalam yang sebelumnya masih berupa misteri yang sarat mitologi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar